Jakarta, radarbaru.com – Akses internet cepat dengan harga terjangkau kini bukan lagi sekadar wacana. Melalui program Internet Rakyat, masyarakat di berbagai wilayah Indonesia—termasuk daerah yang selama ini sulit mendapat jaringan stabil—akan segera merasakan konektivitas yang lebih merata. Program ini hadir sebagai langkah memperkuat pemerataan digital, menghadirkan teknologi modern, serta memastikan layanan internet dapat diakses oleh semua kalangan dengan biaya ramah dompet.

Misi dan Sasaran Pengguna Internet Rakyat

Dilansir dari laman resmi internetrakyat.id, layanan ini dikembangkan dengan tujuan besar untuk memperluas akses internet berkualitas di seluruh Tanah Air. Ada lima fokus utama yang menjadi misi Internet Rakyat, yaitu menghadirkan layanan internet berkecepatan tinggi dengan harga terjangkau, mempercepat pemerataan akses digital, membangun kerja sama strategis, menciptakan model bisnis yang efisien serta mudah diperluas, dan mendorong inovasi berkelanjutan.

Sasaran penggunanya pun cukup luas. Internet Rakyat dirancang untuk memenuhi kebutuhan mahasiswa, pelajar, pelaku UMKM, pekerja yang melakukan remote atau WFH, hingga masyarakat umum di kawasan yang belum tersentuh jaringan kabel optik. Dengan demikian, layanan ini diharapkan mampu membantu produktivitas sekaligus memperkecil kesenjangan digital antarwilayah.

Secara geografis, wilayah prioritas awal program ini mencakup Jawa, Papua, dan Maluku. Ketiga wilayah tersebut mewakili lebih dari 60 persen populasi Indonesia. Pulau Jawa sendiri menyumbang lebih dari separuh penduduk nasional, sementara Papua dan Maluku menambah sekitar 4–5 persen.

Yang menarik, mahasiswa dan pelajar nantinya bisa menikmati layanan Internet Rakyat hanya dengan Rp100.000 per bulan dengan kecepatan hingga 100 Mbps, angka yang cukup kompetitif dibandingkan penyedia internet lain.

Cara Daftar Internet Rakyat untuk Mahasiswa dan Pengguna Umum

Bagi masyarakat yang ingin mendapatkan layanan ini, proses pendaftaran atau pra-registrasi sudah bisa dilakukan melalui situs resmi Internet Rakyat. Berikut langkah-langkah pendaftarannya dalam format ringkas dan mudah dipahami:

  1. Buka halaman pendaftaran di internetrakyat.id/register.
  2. Isi data diri, mulai dari nama lengkap, email, nomor WhatsApp aktif, hingga alamat lengkap beserta kode pos.
  3. Lakukan verifikasi nomor WhatsApp dengan memasukkan kode OTP enam digit yang dikirimkan ke ponsel.
  4. Tandai titik lokasi pemasangan melalui peta digital yang tersedia. Penentuan lokasi ini penting untuk memprioritaskan proses pembangunan jaringan.
  5. Tambahkan alamat secara rinci di kolom yang disediakan di bawah peta.
  6. Setujui syarat layanan dan kirim formulir registrasi.

Setelah semua langkah selesai, calon pelanggan hanya perlu menunggu konfirmasi resmi melalui email atau WhatsApp dari penyelenggara layanan sebelum tahap pemasangan dilakukan.

Teknologi di Balik Internet Rakyat

Internet Rakyat atau IRA memanfaatkan teknologi 5G Fixed Wireless Access (FWA) serta sistem Open Radio Access Network (Open RAN) pada frekuensi 1.4 GHz. Teknologi ini memungkinkan penyedia layanan menghadirkan koneksi internet cepat tanpa harus bergantung pada infrastruktur kabel optik yang seringkali sulit dihadirkan di wilayah terpencil.

Program ini dijalankan oleh PT Telemedia Komunikasi Pratama, anak perusahaan PT Solusi Sinergi Digital Tbk (WIFI) atau Surge, bekerja sama dengan OREX SAI dari Jepang. Kolaborasi ini ditujukan untuk menghadirkan layanan internet dengan kecepatan hingga 100 Mbps dengan biaya yang tetap terjangkau bagi masyarakat luas, khususnya kalangan pelajar dan mahasiswa yang membutuhkan akses stabil untuk kegiatan belajar dan pekerjaan digital.